Jawaban Ustadz Abdul Somad Tentang Kapan Idul Adha 1444H, Penting Untuk Disimak!

ustadz abdul somad
Video Viral Ustadz Abdul Somad saat Menjawab Kapan Idul Adha 1444H-tangkapan layar-
Bagikan

Jambitv.co, Jambi – Berikut Jawaban Ustadz Abdul Somad Tentang Kapan Idul Adha 1444H. Masih banyak masyarakat yang bertanya-tanya, tentang kapan waktu yang tepat Hari raya Idul Adha 1444H tahun 2023. Dalam unggahan salah satu akun Tiktok @umarbinkhattobbogor memperlihatkan video Ustadz Abdul Somad saat menjawab pertanyaan. Kapan Idul Adha 1444H, tanggal 28 atau 29 Juni?.

Dalam video berdurasi 5 menit tersebut, Ustadz Abdul Somad (UAS) merincikan jawabannya. Berikut penuturan lengkap Ustadz Abdul Somad :

“Dunia ini satu matla’ atau taaadud al muthalib. Apakah penampakan anak bulan itu satu? Atau banyak? Itu letak permasalahannya. Maka pendapat yang kuat adalah penampakan anak bulan itu tidak satu tapi banyak. Mana dalilnya?. Pernah terjadi pada masa Abdullah bin Abbas. Ketika Quraid pergi ke negeri Syam. Setelah pulang di tanya, Quraid kamu kemarin waktu di negeri Syam puasanya kapan?. Di negeri Syam Jum’at padahal di Madinah Sabtu. Padahal jaraknya hanya sekitar 1.000 kilometer. Seribu kilometer itu terjadi perbedaan Matla’ atau penampakan anak bulan,” jelas UAS mengawali jawabannya.

Bacaan Lainnya

“Apalagi kita dengan Saudi Arabia 9.000 kilometer. Jadi kalau Saudi Arabia pada hari ini, Senin 19 Juni 1 Dzulhijjah karena kemarin sudah nampak anak bulan. Maka Indonesia belum nampak anak bulan. Maka satu Dzulhijjah nya adalah hari Selasa menurut Ruqyat. Tetapi kalau menurut Hisab, hari ini sudah. Jadi ukurannya dua saja. Kalau mau ikut Hisab berarti hari ini hari senin tanggal 19 Juni Satu Dzulhijjah menurut Hisab. Tetapi kalau menurut Rukyat, 1 Dzulhijjah nya adalah selasa 20 Juni 2023. Dengan demikian berarti Idul Adha nya juga berbeda. Kalau menurut Hisab, berarti Idul Adha nya tanggal 28 Juni 2023. Bagi yang Rukyat berarti Idul Adha nya tanggal 29 hari Kamis,” jelas Ustadz Abdul Somad

Editor : Ade Putra

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *