Begal Tewas Diamuk Massa Saat Beraksi di Jakarta Utara

begal di koja jakarta utara
Ilustrasi- Nekat beraksi, pelaku begal ini tewas diamuk massa usai kepergok.-Foto-Dok-Andrew-
Bagikan

Jambitv.co, Jakarta – Begal Tewas Diamuk Massa Saat Beraksi di Jakarta Utara. Nekat beraksi di kawasan Koja, Jakarta Utara, seorang bekal tertangkap warga. Naas nya, nyawa sang begal tak tertolong usai di hajar massa.

Aksi pembegalan ini terjadi di Jalan Jampea, Koja, Jakarta Utara pada Senin, 3 Juli 2023 dini hari. Seorang begal yang tak di ketahui identitasnya, kepergok saat berusaha mencegat kendaraan. Menurut keterangan Kapolsek Koja AKP Anak Agung Putra Dwipayana, pelaku begal itu berhasil di tangkap warga dan menjadi bulan-bulan massa.

“Iya benar (ada pembegalan),” ujar Kapolsek Koja, AKP Anak Agung Putra Dwipayana.

Bacaan Lainnya

Kemudian, Agung menjelaskan, awalnya saat kepergok warga, pelaku begal sempat berupaya kabur. Namun, warga yang marah lantas mengejarnya.

“Itu informasi awal terduga pelaku karena di kejar masyarakat akhirnya lari ke flyover,” ujarnya.

Pelarian pelaku begal terhenti setelah kendaraan massa berhasil menabrak sang begal yang tengah berusaha kabur dari amukan warga.

Hal ini di akui oleh seorang warga sekitar yang melihat aksi pengejaran pelaku begal yang hendak kabur usai aksinya ketahuan warga.

“Informasi awalnya di tabrak kendaraan Mas,” ujar warga setempat.

Di saat pelaku begal tak berkutik lagi, warga pun langsung menghajar pelaku begal tersebut hingga menyebabkan kehilangan nyawa.

Ya, pelaku begal tersebut di laporkan tewas usai babak belur di hajar oleh massa. Agung menyebut pihak kepolisian tengah berupaya melakukan penyelidikan.

“Sementara masih di lakukan penyelidikan. Nanti akan di sampaikan ya,” tutupnya.

Editor: Ade Putra

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *